Jumat, 25 Januari 2013

Bendera

Hormat Bendera, Kilasan Sejarah dan Hukumnya
Oleh : KHE Abdullah


Bendera Sepanjang Sejarah
Bendera (marawa, panji) itu adalah tanda atau ciri. Biasanya dibuat dari kain, digunakan sebagai lambang dari suatu kerajaan/pemerintahan. Atau lambang perkumpulan dan lain-lainnya. Warna bendera disesuaikan dengan cita-cita negara atau perhimpunan itu. (“Bendera Negara Indonesia ialah Sang Merah Putih”, demikian bunyi pasal 35 UUD-45. Dalam Penjelasan UUD-45 tak ada penjelasan tentang cara hormat bendera, dan sanksi hukum bagi yang tak mengikuti tata caranya).
Dalam bahasa Arab biasa disebut “al-‘Alam’ yang artinya ciri atau tanda (alamat). Bendera biasanya diikatkan di ujung tombak (senjata). Bendera yang biasa digunakan sebagai tanda pasukan disebut “Ar-Rooyatu”, atau disebut juga “Ummul Harbi” – induk perang. Sedang bendera yang biasa dipakai waktu baris “Al-Liwaa’”.
Di zaman Rasulullah saw, bila perang fi sabilillah, biasa memakai bendera sebagai tanda pasukan Muslim, pernah bendera Islam berwarna hitam.
Bendera dikenal pertama kali sejak 1000 tahun sebelum lahir Nabi ‘Isa as. Di jaman Rumawi, bendera dinaikkan dengan upacara kesucian (upacara kudus). Diiringi lagu kebaktian karangan vergalius sebagai lagu peringatan kepada Jumater (Dewi ibu), mereka sangat tawadhu menghormati bendera itu karena dihubungkan dengan kepercayaan mereka. Kemudian hormat bendera ditambah dengan mengangkat tangan (tabik, kerek, sikap hormat) sebagai ajaran dari Inggris.
Hukum Hormat Bendera
Islam datang, semuanya dibatalkan dan dikembalikan kepada keadaan semula. Bendera hanya sekedar tanda pasukan di waktu peperangan dan tidak lebih daripada itu.
Adapun menghormat bendera dengan cara tabik (mengangkat tangan dan lainnya), ini tidak dapat dimengerti oleh otak, dan tidak ada dalil agama (dalil negara?). Yang demikian itu dalam istilah agama (Islam) disebut Khurafat (syirik, karut marut).
Secara aqli (rasio, logika), menghormat bendera itu adalah bertentangan dengan ajaran Islam, yakni bertentangan dengan ketentuan Allah dan berentangan dengan akal, serta menyamai adat kebiasaan orang musyrik yang dilarang oleh agama.
Hukum hormat bendera menurut keterangan agama adalah khurafat dan membawa kepada kemusyrikan. Berdasarkan Lembaran Negara Republik Indonesia Nr/1954, hal 7, pasal 16 : ”Di dalam sekolah, guru-guru harus menghormati tiap-tiap aliran agama atau keyakinan hidup.”
Manusia boleh melakukan sesuatu yang dibenarkan otaknya asalkan tidak bertentangan dengan ketentuan agama. Dilarang melakukan sesuatu yang tidak dapat dimengerti otak kecuali ada dalil dari Allah dan RasulNya.
Takhyul, khurafat, magik, mithos, klenik sama sekali dilarang oleh Islam. Yang harus dihormati adalah yang dibenarkan oleh Islam, dan caranya mengikuti ajaran Islam pula. (Dipetik dari RISALAH, Bandung, No.2, Th.XXIII, Rajab-Sya’ban 1405H / April 1995, hal 37-39)
Sementara itu, pada bulan Maret 2011, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bidang Kebudayaan, KH Cholil Ridwan, menyatakan pendapat pribadi jika menghormati bendera hukumnya adalah haram.
Cholil berpendapat, mengenai hukum menghormati bendera, sejumlah ulama Saudi Arabia yang bernaung dalam Lembaga Tetap Pengkajian Ilmiah dan Riset Fatwa (Lajnah ad Daimah li al Buhuts al ‘Ilmiyyah wa al Ifta) telah mengeluarkan fatwa dengan judul ‘Hukum Menyanyikan Lagu Kebangsaan dan Hormat Bendera’, tertanggal 26 Desember 2003.
Dalam fatwa tersebut dijelaskan bahwa tidak diperbolehkan bagi seorang muslim berdiri untuk memberi hormat kepada bendera dan lagu kebangsaan dengan alasan:
Pertama, Lajnah Daimah menilai bahwa memberi hormat kepada bendera termasuk perbuatan bid’ah yang harus diingkari. Aktivitas tersebut juga tidak pernah dilakukan pada masa Rasulullah SAW ataupun pada masa Khulafa’ ar-Rasyidun.
Kedua, menghormati bendera negara juga bertentangan dengan tauhid yang wajib sempurna dan keikhlasan di dalam mengagungkan hanya kepada Allah semata.
Ketiga, menghormati bendera merupakan sarana menuju kesyirikan. Keempat, penghormatan terhadap bendera juga merupakan bentuk penyerupaan terhadap orang-orang kafir, mentaklid (mengikuti) tradisi mereka yang jelek serta menyamai mereka dalam sikap berlebihan terhadap para pemimpin dan protokoler-protokoler resmi. Padahal, Rasulullah SAW melarang kita berlaku sama seperti mereka atau menyerupai mereka.
Eramuslim, Kamis, 09/06/2011 12:41 WIB
(nahimunkar.com)

Bumi Hampir Kiamat Pada Tahun 1883

Bumi Hampir Kiamat Pada Tahun 1883

Komet Bikin Kiamat
Isu kiamat pada bulan 12 tahun 2012 banyak membuat banyak orang resah namun ternyata dibelakang itu pada tahun  1883 bumi juga pernah hampir mengalami kiamat yang bisa menghancurkan kehidupan di Bumi.
Menurut Walter Meade Russel melalui blog Via Meadia yang dipublikasikan American Interest, Selasa (27/11/2012), menyatakan bahwa Bumi nyaris kiamat pada 1883. Hal ini berdasarkan data astronomi yang ada pada tahun itu.
Menurt data astronomi yang ditemukan setidaknya pada tahun 1883 terdapat pecahan komet hancur lebur menjadi 3275 bagian di dekat Bumi, komet komet ini hampir menghatam bumi. Besar komet yang hancur ini setara dengan komet komet yang menubruk Bumi pada 30 Juni 1908 (Peristiwa Tuguska).
Peristiwa Tuguska sendiri merupakan ledakan besar yang terjadi di Krai Krasnoyarsk, Rusia sekitar pukul 7.14 pagi waktu setempat.
Coba bayangkan saja jika sebagian saja pecahan komet itu sampai menghantam bumi maka berapa banyak ledakan dasyat yang akan terjadi seperti Peristiwa Tuguska. Jadi, bila objek tersebut bertabrakan dengan Bumi kita akan melihat 3275 Peristiwa Tuguskan dalam dua hari, mungkin sebuah peristiwa kepunahan yang luar biasa.
Namun untungnya pristiwa ini tidak terjadi dan bumi selamat dari kepunahan yang diakibatkan dari hantaman pecahan meteor.

7 Panglima Perang Perempuan Terhebat di Dunia

7 Panglima Perang Perempuan Terhebat di Dunia



1. Laksamana Malahayati 

Malahayati, adalah salah seorang perempuan pejuang yang berasal dari Kesultanan Aceh. Nama aslinya adalah Keumalahayati. Ayah Keumalahayati bernama Laksamana Mahmud Syah. Kakeknya dari garis ayahnya adalah Laksamana Muhammad Said Syah putra dari Sultan Salahuddin Syah yang memerintah sekitar tahun 1530-1539 M. Adapun Sultan Salahuddin Syah adalah putra dari Sultan Ibrahim Ali Mughayat Syah (1513-1530 M), yang merupakan pendiri Kerajaan Aceh Darussalam.
Pada tahun 1585-1604, memegang jabatan Kepala Barisan Pengawal Istana Panglima Rahasia dan Panglima Protokol Pemerintah dari Sultan Saidil Mukammil Alauddin Riayat Syah IV.
Malahayati memimpin 2.000 orang pasukan Inong Balee (janda-janda pahlawan yang telah tewas) berperang melawan kapal-kapal dan benteng-benteng Belanda tanggal 11 September 1599 sekaligus membunuh Cornelis de Houtman dalam pertempuran satu lawan satu di geladak kapal, dan mendapat gelar Laksamana untuk keberaniannya ini, sehingga ia kemudian lebih dikenal dengan nama Laksamana Malahayati


2. Joan of Arc
Boleh dikatakan bahwa Joan of Arc adalah simbol ksatria prancis, Dialah prajurit wanita yang namanya menyeruak di dunia kemiliteran dunia. Ia adalah wanita yang ikut bertempur langsung dengan Pasukan Inggris dalam rangka mendapatkan kembali tanah Prancis. Ia banyak memenagi pertempuran bersama pasukan Prancis sebelum akhirnya ia tertangkap dan dihukum mati pada bulan Juni 1456. namun ia tetaplah dianggap sebagai Wanita suci sekaligus pahlawan wanita paling berpengaruh di negara Prancis.

3. Cordelia E. Cook
Cordelia E. Cook menjabat sebagai Korps Perawat Angkatan Darat selama Perang Dunia II dan berdiri sebagai wanita pertama yang menerima dua penghargaan atas tindakannya selama perang: Bintang Perunggu dan Purple Heart. Cook ditempatkan di Italia dan berhasil melakukan tugasnya sebagai perawat selama waktu pertempuran sulit dan kawanan tentara yang terluka dan sekarat. Ia berada di dalam pertempuran langsung ketika bertugas merawat para korban yang terluka.
 
4. Margaret Corbin
Margaret Corbin adalah wanita yang ikut bertempur langsung di Perang Revolusi Amerika. Pada awalnya ia adalah seorang wanita biasa, Tapi pernikahanya dengan John Corbin pada tahun 1772 yang seorang pejuang membuatnya harus ikut bertempur. Mereka berdua berjuang bersama ratusan orang berjuang melawan pasukan Inggris, terutama di Fort Washington di Manhattan.
 
5. Jamila
Jamila yang mempunyai nama lengkap Djamila Bouhired ini adalah seorang pejuang bwanita yang paling terkenal di dunia. Ia adalah pejuang nasional Aljazair. Bersama mahasiswa-mahasiswa aljazair lainya, ia tergabung dalam Front pembebasan Nasional Aljazair. perjuanganya melawan pendudukan Prancis di aljazair tak hanya melalui jalur Diplomasi, Ia juga aktif dalam jalur baku tembak dengan pasukan prancis.

6. Cut Nyak Dhien
Wanita Aceh yang lahir pada tahun 1848 ini adalah salah satu prajurit wanita terbaik yang pernah dimiliki oleh Aceh dan Negara indonesia. Ia bersama Suaminya, Teuku Umar berjuang bersama rakyat Aceh lainya untuk mengusir kependudukan belanda dari tanah Aceh. Ia selalu gigih dalam mengumandangkan kata kebebasan bagi rakyat aceh. Bahkan di usia tuanya, ia tetap berjuang melawan Belanda walaupun hanya dengan kobaran semangatnya

7. Margaret Corbin

Margaret Corbin adalah wanita yang ikut bertempur langsung di Perang Revolusi Amerika. Pada awalnya ia adalah seorang wanita biasa, Tapi pernikahanya dengan John Corbin pada tahun 1772 yang seorang pejuang membuatnya harus ikut bertempur. Mereka berdua berjuang bersama ratusan orang berjuang melawan pasukan Inggris, terutama di Fort Washington di Manhattan


10 Misteri Dunia Yang Sudah Terungkap

Kita semua cinta misteri - dan selalu menyenangkan untuk membaca tentang misteri baru dan menarik sambil mencoba untuk mencari pemecahannya secara logika, juga menyenangkan untuk mendengar tentang misteri yang tidak misteri lagi, atau untuk mendengar penjelasan rasional potensial tentangnyaa. berikut ini adalah tentang 10 misteri terkenal, dan upaya untuk menjelaskannya.


10 Wajah Manusia Di Planet Mars
Wilayah Cydonian di Mars menarik banyak perhatian karena salah satu bukit di daerah itu tampak seperti buatan manusia. Wilayah ini pertama kali dicitrakan secara rinci oleh pengorbit Viking 1, yang diluncurkan pada tahun 1975. Beberapa gambar yang diambil oleh Viking, termasuk yang diambil pada tahun 1976 menunjukkan bahwa salah satu mesa Cydonian memiliki bukit berpenampilan wajah. Para ilmuwan menganggap wajah sebagai trik cahaya dan bayangan, tetapi kemudian gambar kedua juga menunjukkan wajah pada sudut-matahari yang berbeda.

Hal ini menarik perhatian dari organisasi intelijen luar Bumi, dan beberapa host talk show yang percaya bahwa gambar Wajah adalah sebuah hasil dari peradaban Mars yang lama hilang. Kebanyakan ilmuwan masih memegang kepercayaan bahwa wajah itu hanya konsekuensi dari melihat kondisi.

Pada tahun 2003, ketika badan antariksa Eropa meluncurkan Mars Express, mampu menggabungkan data dari kamera stereo resolusi tinggi dan membuat representasi 3D dari "Wajah di Mars". Gambar paling baru (bawah) akan membuat yang percaya dengan teori mahluk mars akan terdiam bahkan yang paling setia.
Gambar menunjukkan sisa massif, diperkirakan telah terbentuk dari tanah longsor dan bentuk awal pembentukan puing-puing apron, tetapi tidak ada wajah yang terlihat.


9. Batu Suku Ica

BAtu Ica adalah batu yang ditemukan di sebuah gua di Peru. Gua tempat penemuan tidak pernah diidentifikasi. BAtu itu telah diukir dengan ukiran orang-orang Aztec melawan dinosaurus, ikan punah, operasi jantung terbuka dan hal-hal lainnya yang menunjukkan peradaban maju.
Seorang petani ditangkap karena menjual batu-batu (yang diklaim bersejarah) untuk wisatawan, tapi kemudian ia mengakui mereka membuatnya sendiri.
Untuk mendapatkan kesan kuno, ia mengatakan ia meninggalkan batu-batu di kandang ayam, dan membiarkan ayam melakukan efek-efek korosi dan efek perubahan alam lainnya, banyak Orang Lain juga telah membuat dan menjual Ica Stones.Tidak ada bukti dari sebuah peradaban di daerah itu, tidak ada puing-puing, tulang atau apapun.


8. Mary Celeste 

Kapal Mary Celeste ditemukan terapung di laut tanpa awaknya. Cerita bermual dari ditemukannya makanan , masih panas dan siap untuk dimakan, kapal yang ditemukan ditinggalkan tapi tanpa barang pribadi yang diambil, dengan bekas hangus berupa lingkaran aneh di dek - diklaim menunjukkan penculikan alien.

Yang benar adalah jauh lebih membosankan. Kapal Mary Celeste kemungkinan menurut tanda-tandanya ditinggalkan krunya cengan terburu - buru. Juga diklaim kapal itu membuat suara-suara aneh. Kapten mungkin mengira kapalnya tenggelam, sehingga ia pergi dengan krunya.


7 .Segitiga Bermuda

Segitiga Bermuda merupakan kawasan segitiga laut Atlantik di mana sejumlah besar kapal dan pesawat telah jatuh, atau menghilang, tanpa jejak. Namun, banyak kapal-kapal dan pesawat yang menghilang yang diklaim di Segitiga Bermuda tidak benar-benar lenyap di Segitiga Bermuda. Selain itu, kemungkinan karena jumlah lenyapnya pesawat / kapal dan kecelakaan tidak lazim bagi suatu daerah seluas itu .
Kisah Segitiga Bermuda telah dikembangkan karena histeria media dan penulis yang terobsesi dan ingin dipublikasikan.


6. Perhitungan kalender Suku Maya
Satu-satunya hal misterius di sini adalah Suku Maya itu sendiri, dan bagaimana mereka menyusun kalender.Kalender terlihat seperti ini, 12.18.16.2.6, meskipun ini bukan tanggal hari ini. Jumlah hitungan akan sampai pada akhirnya suatu hari, ketika sudah mencapai jumlah tertentu, dan akan diatur ulang kembali ke angka nol dan nomor awal berikutnya untuk kalender itu adalah satu. dengan kata lain seperti di RESET !!

Hitungan kalender suku Maya kuno akan berakhir pada tahun 2012, sehingga orang memprediksi dunia akan berakhir juga.
Pikirkan kalender Maya sebagai odometer, ketika nomor mencapai nol, mereka akan mulai menghitung naik dari satu lagi. Sebenarnya nggak ada misteri di sini


5. Monster LochNess

monster Loch Ness, diduga sebuah Plesiosaurus yang tersisa dari masa dinosaurus. Ada sonar's yang telah melihat 'sesuatu', foto dll untuk mendukung keberadaan Rakasa Loch Ness.
Apa yang belum ada, adalah pemikiran dengan akal sehat. Legenda LochNess telah ada selama lebih dari 1500 tahun. Itu adalah salah satu mosnter yang sangat tua.
Tentu saja, monster itu bisa berkembang biak, tapi itu berarti sebuah keluarga monster.
Jadi Bagaimana dengan banyaknya monster tapi tidak ada bukti yang pasti? Adakah Sebuah foto yang jelas yang tidak dapat dibantah ? Tapi sampai hari ini tidak ada apa-apa kecuali banyak turis dengan obsesi.



4. Bigfoot
Bigfoot adalah kera prasejarah yang tampak seperti binatang. berbulu dan memiliki kaki besar.
Seperti dengan MonsterLoch Ness, hanya ada foto buram dan jejak kaki yang dipertanyakan kebenarannya. Sama seperti Rakasa Loch Ness, tidak ada bukti nyata dari keberadaan Bigfoot. Tidak ada kotoran bigfoot, tidak ada tulang, tidak ada artifak. untuk pembuktian, Tidak ada, kecuali banyak penampakan. Akhirnya,Bigfoot mungkin salah satu bagian dari sebuah imajinasi liar dari beberapa orang.


3. Kain Kafan dari Turin


Kain Kafan dari Turin adalah kain yang diduga digunakan untuk membungkus Yesus setelah kematiannya. Wajah Yesus secara ajaib ditemukan di kain. Beberapa darah, tipe AB ditemukan pada kain.

Pertama, golongan darah AB ditemukan pada pita yang digunakan untuk mengangkat fibril pada kain kafan dan bukan pada kain kafan itu sendiri.
Kedua, bisa jadi darah siapa pun, dari siapa pun yang pernah menangani kain kafan.
Terakhir, darah tua yang mengering adalah hitam sedangkan noda pada kain kafan berwarna merah.

Ini sangat memungkin Satu teori bahwa model laki-laki dicat dan dibungkus dalam kain kafan untuk menciptakan sosok Kristus. cat Vermillion terpampang pada model pergelangan tangan, kaki dan tubuh untuk membuat darah.
Dan setelah dianalisa, kain kafan telah menunjukkan bekas pigmen cat yang umum digunakan pada abad 14.



2. Astrology 


Astrologi adalah praktek memeriksa bintang-bintang untuk memberitahu kami tentang masa depan kita.Orang yang lahir pada waktu tertentu bulan memiliki tanda bintang tertentu, misalnya, Leo, lahir di bulan Juli / Agustus. Dimana beberapa tanda bintang harian mungkin akurat,dan hal ini kebetulan.
Tidak ada cara banyak tua, mungkin bintang mati dapat memberitahu kita tentang masa depan.
Tanda dari Bintang Sehari -hari disimpan cukup jelas bahwa mereka bisa diterapkan pada apa pun.
Misalnya, "Anda akan bertemu dengan seseorang yang baru hari ini", dan ternyata kita bertemu dengan orang baru setiap hari ,baik di toko, bus, dan dimanapun



1 . Mayat Yang tidak Membusuk

Mayat yang Abadi adalah mayat yang telah "diawetkan tanpa pembalseman atau sarana buatan lainnya '. Yang paling terkenal adalah St Bernadette Soubirous (di atas), yang meninggal pada tahun 1879.
Wajah dan tangannya terbuat dari lilin. Lilin telah ditambahkan karena wajahnya menjadi lebih kurus ketika ia pertama kali digali. mayat lain mengeluarkan bau yang manis, mirip dengan cairan pembalseman.
Lainnya masih disebabkan oleh cara mereka dikuburkan,bisa di tanah alkali, yang kekurangan oksigen sehingga tidak ada bakteri dan cacing.


SUMBER 

Selasa, 22 Januari 2013

Tatkala Para Sahabat Menangis



Wahai sahabat, apakah kalian termasuk golongan yang ‘melo’ (meminjam istilah gaul saat ini)- Melo atau melankolis dengan artian ; sensitifnya hati  sangat dianjurkan manakala terdengar kalam-kalam Allah dilantunkan. Jangan malu menangis karena insya Allah mata yang menangis pertanda hati yang sehat dan jernih. Ibnu Abbas berkata saya pernah mendengar Rasulullah SAW bersabda:
 Ada dua mata yang tidak disentuh api neraka: Mata yang menangis karena takut kepada Allah dan mata semalaman berjaga di jalan Allah “ (HR. Tirmidzi)
“ Sesungguhnya orang-orang yang diberi pengetahuan sebelumnya, apabila (Al Qur’an ) dibacakan kepada mereka , mereka menyungkurkan wajah, bersujud dan mereka berkata “Maha suci Rabb kami; sesungguhnya janji Rabb kami pasti dipenuhi,” Dan mereka menyungkurkan wajah sambil menangis dan mereke bertambah khusyuk” (Al Isra 107-109)
Menangis adalah satu karunia Allah kepada kita.  Berhati-hatilah jika kita termasuk orang yang tidak bisa meneteskan air mata. Bukan saja mata kita kering karena tidak ada air yang membasuhnya secara alami, tetapi juga kekeringan jiwa. Menangis bukan hanya karena  kehilangan orang yang dicintai, barang yang kita sangat sayangi ataupun karena sakit, tetapi menangis karena hati yang penuh takut dan harap kepada Zat yang menciptakan kita. Takut akan siksanya dan cemas jika tidak mendapat rahmatNya. Bergetarnya Qalbu dan badan manakala diperdengarkan ayat-ayat Nya.
Para sahabat adalah tokoh-tokoh tidak ada duanya setelah para Rasul dan Nabi dalam menempatkan hatinya  tunduk dan terpana dan tak berdaya di depan  kalimah Illahi. Inilah sebagian kisah mereka  yang menggambarkan kehalusan jiwanya manakala berinteraksi dengan ayat Al Qur’an.
ABU BAKAR
Prestasi  pada era kenabian Muhammad saw dan masa kekhalifahannya sangatlah agung untuk kita ingat dan sebutkan. Abu Bakar Ash Shidiq seorang laki-laki dewasa pertama yang beriman kepada Allah dan rasulNya,  khalifah rasulullah sekaligus sahabat beliau, laki-laki yang paling mencintai rasul dan menemaninya pada saat-saat mendebarkan di gua Hira. Namanya Abdullah bin Quhafah, Utsman bin Amir bin Amru bin Ka’aab bin sa’ad bin taim bin Murrah bin Ka’ab bin Luay al quraisy At-taimi.
Imam al Bukhari di dalam kitab shahihnya meriwayatkan dari Ibnu Syihab dari Hamzah bin Abdullah bahwa dia pernah diberitahu oleh ayahnya , ketika sakit yang diderita oleh Rasulullah semakin berat dan beliau diberitahu akan tibanya waktu shalat, beliau bersabda ,” suruhlah Abu Bakar untuk mengimami sahalat orang-orang.” Aisyah berkata , “ Sesungguhnya Abu Bakar itu seorang yang  sensitif ; jika membaca Al Qur’an dia tidak akan kuasa menahan tangisnya.” Rasulullah tetap mengatakan “ suruhlah abu Bakar untuk mengimami shalat!” Aisyah tetap membujuk beliau supaya menunjuk sahabat yang lain, namun beliau tetap memerintahkan ‘” Suruhlah Abu Bakar untuk mengimami shalat! Kalian ini seperti saudara-saudaranya Yusuf saja !”
Pada  masa kaum muslimin mendapat cobaan , Abu Bakar dan keluarga keluar untuk hijrah ke negeri Habasyah. Ibnu Dhagina seorang pemuka di daerah qarah mempertanyakannya, “ Kamu mau kemana hai Abu Bakar/ Orang sepertimu mestinya tidak diusir dan jangan pergi  karena kamu selalu menyediakan lapangan pekerjaan bagi yang tidak punya, selalu menyambung silaturrahim, kamu selalu meringankan beban orang lain , memnghormati tamu dan selalu menegakkan kebenaran. Karena itu aku memberikan jaminan keamanan kepadamu. Kini pulanglah dan beribadahlah kepada Rabb mu di negeri mu sendiri!”
Abu Bakar pun kembali bersama Ibnu Daghinah . Orang-orang Quraisy mengatakan kepada Inu Dhaginah” suruhlah Abu Bakar untuk beribadah kepada Rabbnya di rumahnya saja . Disitu silakan saja dia mengerjakan  shalat dan dan  membaca apa saja sesuka hatinya. Jangan samapai ibadahnya itu mengganggu kami dan jangan sampai dia melakukan terang-terangan ..karena kami takut istri dan anak-anak kami terpengaruh olehnya.
Ketika Ibnu Dhaginah menyampaikan hal itu kepada Abu Bakar , terpikir untuk  mendirikan mesjid kecil di halaman rumahnya. Kemudian Abu Bakar  biasa mengerjakan shalat dan membaca al Qur’an disana . Tetapi  yang terjadi di luar perkiraan..para istri dan anak-anak orang musyrik berdesak-desakan di pintu karena takjub dan ingin menyaksikan Abu Bakar yang sering menangis dalam ibadahnya ! ..Akibatnya hal ini kembali  menggoncangkan tokoh-tokoh musyrik Quraisy dan mereka merasa terancam oleh tangisan  Abu Bakar..
UMAR BIN KHATAB
AL faruq , pengganti khalifah Rasulullah SAW, seorang laki-laki yang dengannya Allah menjadikan Islam gilang-gemilang. Dialah syahidul Mihrab (yang gugur sebagai syahid di Mihrab). Umar bin Khatab bin Nufail bin Abdul uzza bin Riyadh bn Abdullah bin razah bin Adi bin Ka’ab bin Ghalib Al Qurasyi Al Adawi, Abu Hafsh,  – dialah orang pertama yang dipanggil dengan Amirul Mukminin. Di masa kekhilafahannya banyak negeri di bebaskan dari kemusyrikan. Keutamaannya sangat banyak. Abu Bakar dan dia adalah dua orang wazir serta menteri Rasulullah dan keduanya adalah tetua dari para pemuka penghuni surga.
Ibnu Mas’ud berkata, “ Islamnya Umar adalah kemenangan, hijrahnya adalah pertolongan, dan kepemimpinannya adalah kasih sayang,” Selain segala ke’perwiraan” Umar, maka diapun adalah pemilik hati yang lembut dan sensitif. Abdullah bin Syidad berkisah,” “ Saya pernah mendengar suara sesenggukan Umar saat membaca  ayat :”…bahwasanya aku mengadukan kesusahan dan kesedihanku kepada Allah (Yusuf : 86)
Ibnu Umar pun berkata, “ aku pernah mengerjakan shalat di belakang Umar dan kudengar isak tangisnya dari shaf ketiga . Sahabat yang lain mengatakan “ Umar pernah mengimami kami shalat Fajar maka Umar membaca surah Yusuf dari awal dan ketika sampai ayat “ Dan kedua mamenjadi putih karena sedih. Dia diam menahan amarah (kepada anak-anaknya) Yusuf 84 :…. Umar menangis sehingga suara sesenggukannya terdengar sampai shaff belakang. Maka Uqbah membacakannya dan Umar menangis keras, lantas berkata ‘” Aku tidak pernah menyangka bahwa ini telah diturunkan..”
Hafsh Bin Humaid meriwatkan dari Syamar bin Athiyyah, bahwa apabila Umar bin Khattab membaca ayat  QS Maryam : 71  “ Dan tidak seorangpun dari kalian yang tidak melewatinya (neraka)..”
Maka Umar menangis dan berkata,’ Wahai Rabbku, aku termasuk yang engkau selamatkan atau yang engkau  biarkan di dalamnya dalam keadaan berlutut?”..
ABDURRAHHMAN BIN AUF
Panggilannya Abu Muhammad . Beliau adalah salah seorang dari sepuluh orang yang dijamin masuk surga dan salah seorang dari enam orang Ahlusy syura yang dibentuk oleh Umar bin Khatab. Beliau juga seorang yang turut serta dalam perang Badar. Sa’ad bin Ibrahim mengkisahkan “ Pada suatu ketika seseorang mengantarkan makan malam Abdurrahman bin Auf yang mana siangnya dia berpuasa. Saat dia membaca QS Muzzamil 12-12..” Sungguh, disisi kami ada belenggu-belenggu (yang berat) dan neraka yang menyala-nyala, dan (ada) makanan yang menyumbat di kerongkongan dan azab yang pedih…”  Maka Abdurrahman menangis terus dan terus menangis sampai makanannya di bawa masuk lagi. Dia tidak makan malam  padahal siangnya berpuasa.!

ABU HURAIRAH
Al Imam Al Afaqih Al Mujtahid Al Hafizh Abu Hurairah Ad Dausy Al Yamaniy, penghulu para hafizh yang terpercaya.  Sulaiman bin Muslim bin Jammaz menyatakan pernah mendengar Abu Ja’far menyampaikan bahwa pada saat Abu Hurairah radiallahu anhu membaca surat At takwir, dia bersedih seakan-akan ditinggal mati kerabatnya.

AISYAH
Aisyah binti Abu Bakar Ash shiddiq Al Qurasyiyah At tamimiyah al Makiyyah , Istri Nabi SAW dan wanita yang paling memahami urusan agama secara mutlak.
Abu dhuha meriwayatkan dari seseorang yang mendengar dari Aisyah Ra saat dia membaca ayat :
“dan hendaklah kamu tetap di rumahmu…(AL Ahzab : 33)
“Dia menangis sampai kerudungnya basah. Aisyah menangis karena menyesal telah pergi ke Basrah, dan keluar rumah saat perang Jamal. Qasim berkata,” Saat aku berkeliling di pagi hari, aku biasa memulainya dengan rumah Aisyah; kuucapkan salam kepadanya. Suatu pagi aku ke sana kudapati ia asedang bertasbih (mengerjakan shalat) dan membaca :
“ Maka Alah memberi karunia kepada kami dan memelihara kami dari azab neraka (Ath Thur; 27)
Dia berdoa sambil menangis. Dia mengulang-ulangnya .Aku berdiri menunggu sampai bosan.  Karenanya aku pergi ke pasar berbelanja dan kemudian kembali ker rumah Aisyah. Ternyata dia masih berdiri seperti saat kutinggalkan. Dia shalat sambil menangis…(Muhammad Syauman Ar Ramli , Aqwam 2007)
“ Sesungguhnya orang-orang yang diberi pengetahuan sebelumnya, apabila (Al Qur’an ) dibacakan kepada mereka , mereka menyungkurkan wajah, bersujud dan mereka berkata “Maha suci rabb kami; sesungguhnya janji Rabb kami pasti dipenuhi,” Dan mereka menyungkurkan wajah sambil menangis dan mereke bertambah khusyuk” (Al- Isra 107-109) -Lr-

eramuslim.com

Banjir Jakarta adalah Suatu Peringatan dari Allah




Jakarta darurat banjir. Berita ini sampai ke mana-mana. Bahkan teman saya di Malaysia turut menyampaikan keprihatinannya langsung ke HP saya. Uniknya, penjelasan BMKG live di TVOne : banjir di Jakarta bukan karena curah hujan yang tinggi. Karena curah hujan  tertinggi kemarin  hanya di kisaran angka 90 mm. Sementara pada tahun 2007 mencapai 340 mm . Namun pada tahun 2007 Bundaran HI tidak sampai tenggelam.

Lantas apa yang membuat Jakarta lumpuh pada awal tahun 2013 ini ? Jika bukan karena curah hujan sudah tentu ini merupakan teguran dari Allah. Lihat apa yang dilakukan bangsa ini menyambut awal tahun 2013. Program car free night berubah menjadi sarana hura-hura yang penuh kemubadziran. Sepanjang area Bundaran Hotel Indonesia menjadi ajang kumpul lengkap dengan panggung hiburan. Maka pada titik ini pulalah banjir menyerang.
Sadarkah kita bahwa ini merupakan peringatan Allah ? Sudahkan kita menyadari bahwa alam semesta ini berbuat atas perintah Yang Kuasa ? Al – Qur’an sudah menjelaskan tentang hal ini. Tentang negri yang penuh berkah. Aman damai sentosa.
Allah Swt akan menurunkan (barokah) keberkahan dan kemakmuran kepada penduduk di suatu negeri, apabila mereka beriman dan bertakwa kepada Allah Swt. Barokah berasal dari kata baroka (برَك) artinya menetap. Barokah adalah menetapkan pemberian pada setiap hal yang mengandung kebaikan.
Allah Swt berfirman dalam surah Al-A’raf ayat 96:
وَلَوْ أَنَّ أَهْلَ الْقُرَى آَمَنُوا وَاتَّقَوْا لَفَتَحْنَا عَلَيْهِمْ بَرَكَاتٍ مِنَ السَّمَاءِ وَالْأَرْضِ وَلَكِنْ كَذَّبُوا فَأَخَذْنَاهُمْ بِمَا كَانُوا يَكْسِبُونَ
Jika sekiranya penduduk negeri-negeri beriman dan bertakwa, pastilah Kami akan melimpahkan kepada mereka berkah dari langit dan bumi, tetapi mereka mendustakan (ayat-ayat Kami) itu, maka Kami siksa mereka disebabkan perbuatannya.

Dalam Tafsir ILMA surah Al-A’raf kandungan ayat 96 disebutkan:
Jika kita percaya kepada Allah dan mau belajar dengan siapapun, Allah pasti membukakan pintu berkah dari langit dan bumi. Pintu berkah? Ya, pintu rezeki dan pintu ilmu pengetahuan! Dengan semua itu, kita akan mudah mengatasi kesulitan. Sebaliknya jika sombong dan tidak mau belajar, kita tidak akan bisa mengatasi kesulitan.
Semoga kita bisa segera kembali ke jalan Allah. Semoga kita diberi karunia pemimpin yang segera sadar bahwa banjir ini adalah peringatan dari Allah. (And)

eramuslim.com

Operasi Payudara, Bagaimana Menurut Islam?

 


“ Maka, wanita yang shaleh, ialah yang taat kepada Allah
(dan kepada suaminya),
lagi memelihara diri ketika suaminya tidak ada,
oleh karena Allah telah memelihara (mereka).”

( Qs an-Nisa’ : 34 )
 
 
Banyak wanita yang bertanya tentang hukum melakukan operasi payudara karena ingin membahagiakan suami mereka, atau karena memang keinginan dari  suami mereka. Wanita-wanita itu beralasan bahwa membahagiakan suami itu akan mendapatkan pahala, tetapi di sisi lain mereka takut kalau hal itu bertentangan dengan ajaran Islam karena larangan untuk merubah ciptaan Allah. Bagaimana sebenarnya pandangan Islam  terhadap masalah ini?
 
Tulisan berikut ini menjelaskan permasalahan di atas.
 
Membesarkan Payudara Secara Alami
 
Membesarkan payudara secara alami, yaitu dengan melakukan latihan-latihan kebugaran, senam aerobik minimal 3,8 jam perminggu atau dengan melakukan gerakan-gerakan khusus lainnya, mengkonsumsi sayur-sayuran seperti brokoli, kubis brussel, kol, bok, choy, sayuran hijau, kembang kol, lobak, kacang kedelai.

Begitu juga  mengkonsumsi sedikitnya tiga porsi ikan laut setiap minggu seperti tuna, salmon, makarel, dan sarden dan lain-lainnya yang bisa menjaga payu dara dari kanker dan menyebabkan payudara menjadi lebih montok, padat dan besar.
 
Sebagian orang menyarankan untuk mengkomsumsi kacang panjang dengan cara ditumbuk sampai halus, kemudian  dioleskan pada payudara. Setelah lebih kurang 30 menit, segera dibilas dengan air hangat, dan jangan sampai kena putingnya.

Atau dengan cara memanggang dan membakar satu ruas jahe, kemudian dipukul-pukul sekedarnya tidak sampai  hancur, kemudian  dimasukkan ke dalam segelas susu sapi murni. Diendapkan dulu sampai 5 jam, baru diminum.
 
Membesarkan payudara dengan cara-cara seperti ini, tentunya dibolehkan, karena tidak ada larangan di dalam Islam, dan tidak ada unsur merubah ciptaan Allah, bahkan perbuatan seperti sangat dianjurkan karena merupakan kegiatan positif yang bermanfaat bagi wanita tersebut, yaitu mempunyai tubuh yang sehat dan ideal.
 
Begitu juga bermanfaat bagi suaminya, karena dia akan sangat senang dan bahagia setiap kali melihat, memandang dan bertemu dengan istrinya tersebut, selanjutnya dia akan betah untuk tinggal di rumah dan selalu ingin dekat dengan istrinya, serta menumbuhkan rasa cinta dan kasih sayang suami terhadap istrinya.
 
Operasi Payudara
 
Membesarkan payudara secara medis, yaitu dengan cara dioperasi. Operasi payudara memiliki banyak cara. Salah satu cara yang paling mutakhir adalah dengan metode TUBA (trans-umbilical breast augmentation) atau pembesaran payudara melalui irisan di sekitar pusar.
 
Teknik operasi implant ini ditemukan, dikembangkan dan dipopulerkan oleh Dr. Gerald  Johnson seorang dokter ahli operasi plastik dari Amerika. Irisan TUBA adalah irisan yang dilakukan dengan membelah pusar kemudian menyusuri sebagian pinggirannya. Operasi ini lebih jarang dilakukan dibandingkan dengan tiga metode pemasangan implant yang lain, yaitu Peri-areolar Incision, Inframammary Fold Incision, dan Transaxillary Incision.
 
Setelah irisan dilakukan, dokter akan menggunakan endoskopi atau semacam tabung silinder untuk membuat jalan dari perut menuju payudara. Jalur dibuat melalui jaringan lemak di bawah kulit perut. Implan flatable digulung kemudian di pasangkan di ujung endoscope, diarahkan dan ditempatkan di dalam payudara.
 



Operasi Payudara yang Normal
 
Operasi payudara kadang dilakukan oleh seorang wanita yang mempunyai payudara yang normal dan standar, mungkin tidak terlalu besar dan montok, tetapi juga tidak terlalu kecil sekali, alias sehat dan tidak cacat, hanya kurang montok dan padat saja.
 
Kenapa seorang wanita membesarkan payudaranya dengan cara medis padahal payudaranya normal ? Hal ini tidak lepas dari dua faktor:
 
Faktor Pertama : Karena keinginannya sendiri, hanya sekedar iseng dan ingin berbangga diri,  baik dia mempunyai suami, maupun belum mempunyai suami. Dalam keadaan seperti ini, tidak dibolehkan baginya untuk melakukan pembesaran dengan cara medis dalam bentuk apapun, karena masuk dalam katagori merubah ciptaan Allah dan tidak bersyukur dengan nikmat Allah yang diberikan kepadanya.
 
Faktor Kedua : Karena ingin membahagiakan suaminya, atau karena suaminya yang memintanya agar berbuat seperti itu. Apakah ini termasuk berbakti dan taat kepada suami sehingga mendapatkan pahala ?
 
Jawabannya : seorang istri akan mendapatkan pahala jika dia mentaati perintah suaminya. Sebagaimana firman Allah subhanahu wa ta’ala :
 
فَالصَّالِحَاتُ قَانِتَاتٌ حَافِظَاتٌ لِلْغَيْبِ بِمَا حَفِظَ اللَّهُ
 
“ Maka, wanita yang shaleh, ialah yang taat kepada Allah ( dan kepada suaminya ), lagi memelihara diri ketika suaminya tidak ada, oleh karena Allah telah memelihara (mereka).” ( Qs an-Nisa’ : 34
 
 Sebagaimana juga dalam hadist Abu Hurairah :  
 
عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ سُئِلَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَيُّ النِّسَاءِ خَيْرٌ قَالَ الَّذِي تَسُرُّهُ إِذَا نَظَرَ وَتُطِيعُهُ إِذَا أَمَرَ وَلَا تُخَالِفُهُ فِيمَا يَكْرَهُ فِي نَفْسِهَا وَمَالِهِ
 
“ Bahwasanya Rasulullah  shallallahu ‘alaihi wassalam ditanya : “Wanita yang bagaimana yang paling baik?” Beliau menjawab: “Jika ia dipandang selalu menyenangkan, jika diperintah taat, dan tidak menyelisihinya terhadap perkara yang ia benci bila terjadi pada dirinya (istri) atau hartanya (suami).” (HR. Ahmad dan Nasa’i)
 
Tetapi ketataan itu terbatas pada masalah yang ma’ruf dan baik serta tidak dilarang oleh Islam. Jika perintah tersebut menyalahi ajaran Islam, maka tidak boleh ditaati. Sebagaimana disebutkan di dalam hadist Imran bin Husain, bahwasanya Rasulullah shallallahu ‘alaihi wassalam bersabda   :
 
لَا طَاعَةَ لِمَخْلُوقٍ فِي مَعْصِيَةِ الخالقِ
 
“ Tidak ada ketaatan kepada makhluq untuk bermaksiat kepada Allah “  (HR. Ahmad dan  Ibnu Abi Syaibah, hadist ini dishahihkan oleh Ibnu Qayim, Suyuti, Syaukani dan yang lain)  
 
Melakukan operasi payudara yang sebenarnya masih normal adalah bentuk dari merubah ciptaan Allah dan tanda bahwa orang tersebut tidak ridha dengan ketentuan Allah, maka perintah suami dalam ini tidak boleh ditaati, bahkan sebaliknya jika sang istri mengetahui hukum operasi payudara ini tidak boleh, hendaknya dia mengingatnya suaminya dengan cara lemah lembut yang tidak menyinggung perasaannya.  
 
Operasi Payudara yang Cacat
 
Operasi payudara kadang dilakukan oleh wanita yang mempunyai payudara  tidak normal atau cacat, seperti payudaranya yang terlalu kecil dan tidak wajar, yaitu berbeda dengan payudara para wanita pada umumnya, bahkan sampai ada yang payudaranya menyerupai dada seorang laki-laki, sehingga tidak bisa dibedakan apakah dia seorang wanita atau seorang laki-laki.
 
Dalam keadaan seperti ini, maka dibolehkan untuk membesarkan payudaranya dengan cara operasi sampai pada batas normal, karena ini merupakan penyakit dan cacat yang seorang muslim dibolehkan untuk mengobatinya.

Hal ini sesuai dengan fatwa Lajnah Daimah (  25/ 16 ) , NO : 20919 ), ketika menjawab pertanyaan dari seorang suami yang merasa murung dan menderita karena istrinya mengalami kelainan dalam tubuhnya, terutama payudaranya yang sangat kecil, sehingga ukurannya kadang-kadang sama dengan yang dimiliki laki-laki.
 
Hal ini juga mengakibatkan istri tertekan batinnya sehingga tidak percaya diri ketika berhadapan dengan suaminya. Apakah dibolehkan bagi istrinya untuk melakukan operasi sewajarnya sehingga ukuran payudaranya kembali normal sebagaimana perempuan lainnya ?  Jawaban Lajnah Daimah sebagai berikut :
 
   إِنْ كَانَ الْوَاقِعْ كَمَا ذَكَرَ ، فَيَجُوزُ إِجْرَاءِ عَمَلِيَةٍ لِمُعَالَجَةِ الثَديَيْنِ إِذَا لَمْ يَتَرَتَب عَلَى ذَلِكَ ضَرَر عَلىَ جِسمَ المَرأةِ ؛ لِأَنَّ مَا ذَكَر هُوَ مِن الأَمْرَاض الَّتِي يُشرَعُ عِلَاجُهَا ، كَمَا دَلّت عَلىَ ذلِكَ النّصُوصُ الشّرْعِيةُ الكثيِرةُ .
 
“ Jika faktanya sesuai dengan yang disebutkan oleh penanya, maka dibolehkan untuk dilakukan operasi demi memperbaiki bentuk payudara, jika hal tersebut tidak membahayakan tubuh istrinya. Ini  dibolehkan karena yang diceritakan tadi  termasuk salah satu penyakit yang dibolehkan untuk diobati berdasarkan dalil-dalil syar’I yang begitu banyak. “
 
Kesimpulan
Dianjurkan bagi para wanita untuk selalu berolah raga secara teratur serta  mengkomsumsi makanan dan minuman yang bergizi, terutama sayur-sayuran dan buah-buahan agar tubuhnya sehat, energik dan indah, sehingga dikemudian hari bisa membahagiakan suaminya.
 
Bagi wanita yang mempunyai payudara normal, walaupun kadang tidak ideal, hendaknya bersyukur kepada Allah atas nikmat tersebut. Sekali-kali tidak dibolehkan untuk melakukan operasi payudara, kecuali kalau payudaranya cacat atau terkena penyakit, maka dalam keadaan seperti ini dibolehkan untuk melakukan operasi dalam batas-batas kewajaran, dan tidak melampaui batas.
 
Tetapi yang paling baik tentunya wanita tersebut bersabar dengan apa yang diberikan Allah kepadanya, selama hal tersebut tidak mengganggu aktivitasnya sehari-hari. Mudah-mudahan Allah membimbing kita kepada jalan-Nya yang lurus.
 
Sumber:: Dr. Ahmad Zain An Najah. MA/ahmadzain.com

Makanan dalam Kacamata Islam




“Hai sekalian manusia, makanlah yang halal dan baik dari apa yang terdapat di bumi, dan janganlah kamu mengikuti langkah-langkah setan, karena sesungguhnya setan itu musuh yang nyata bagimu.”
(QS. Al Baqarah : 168)
 
Makanan dalam Kacamata Islam
 
Halal
Menurut Al-Qur’an, makanan yang halal adalah makanan yang baik (thayyib) dan bersih. Halal ini mencakup dzat (produknya) dan asal atau cara mendapatkan makanan tersebut.
Mubah
Makanan yang mubah artinya makanan tersebut tidak dilarang juga tidak dianjurkan untuk dikonsumsi. Status hukum ini dalam keadaan tertentu dapat berubah menjadi haram apabila makanan tersebut ternyata mengandung mudharat yang mengganggu kesehatan maupun mudharat lain yang menyelisihi ketentuan syara’.
Syubhat
Makanan yang syubhat artinya makanan tersebut sifatnya meragukan, tidak jelas dasar hukumnya, serta masih menjadi perbedaan pendapat di kalangan ulama’. Menyikapi makanan seperti ini, hendaknya seorang Muslim menjauhinya atau lebih baik ditinggalkan, karena mendekati perkara-perkara yang syubhat lebih dekat pada hal yang diharamkan (please check HR. Bukhari-Muslim).
Makruh
Makanan yang makruh artinya makanan tersebut dibenci atau tidak dianjurkan. Produk-produk yang dimakruhkan oleh Allah dan Rasul-Nya adalah produk yang berpotensi merusakkan jiwa dan menimbulkan gangguan kesehatan.
Haram
Makanan yang makruh artinya makanan tersebut dibenci atau tidak dianjurkan. Produk-produk yang dimakruhkan oleh Allah dan Rasul-Nya adalah produk yang berpotensi merusakkan jiwa dan menimbulkan gangguan kesehatan.
Makanan yang haram artinya dilarang untuk dikonsumsi. Konsekuensi dari pelanggaran terhadap larangan ini adalah dosa dan murka Allah. (check QS. Al Maidah : 3).

Rambu-rambu produk haram dalam Al Quran dan Sunnah Rasulullah yaitu:
  • Bangkai, kecuali bangkai ikan dan belalang, bangkai binatang yang tidak mempunyai darah mengalir (semut, lebah, dsb), dan tulang dari bangkai, tanduk, bulu, rambut, kuku, dan kulit karena asalnya adalah suci.
  • Darah
  • Daging babi
  • Daging hewan yang disembelih tanpa menyebut nama Allah
  • Hewan yang disembelih untuk berhala
  • Minuman yang memabukkan
  • Binatang jalalah (binatang yang memakan kotoran/tinja)
  • Binatang buas (bertaring dan bercakar). Check HR. Muslim dan Abu Dawud.
  • Binatang yang disyari’atkan untuk dibunuh (burung gagak, rajawali, tikus, tokek, ular, kalajengking, dan anjing buas). Check HR. Bukhari-Muslim.
  • Binatang yang tidak boleh dibunuh dan dimakan (semut, burung hud-hud, dan burung shurad). Check HR. Nasa’i dan Ahmad.
  • Semua binatang yang kotor, najis, dan menjijikkan

Hukum daging hewan yang  hidup di dua alam (Amphibia):
  • Madzhab Hanafi dan Syafi’i : tidak boleh dimakan karena tergolong hewan yang kotor.
  • Madzhab Maliki : boleh selama tidak ada dalil yang jelas mengharamkannya.
  • Madzhab Hanabilah : haram jika tidak disembelih terlebih dahulu, kecuali bagi hewan yang tidak memiliki darah yang mengalir, seperti kepiting (halal tanpa disembelih terlebih dulu). Menurut Imam Ahmad bin Hanbal, hewan amfibi yang harus disembelih dahulu seperti : burung air, kura-kura, dan anjing laut, karena hewan-hewan ini memiliki darah yang mengalir.

Tata cara makan sesuai syari’at Islam :
  • Mencuci tangan sebelum makan
  • Membaca Basmalah ketika memulai makan
  • Mengambil makanan yang paling dekat dengan tangannya
  • Makan dengan tangan kanan dan menggunakan tiga jari, karena makan menggunakan jari tangan (Jawa: muluk) dapat membantu proses pencernaan, karena jari tangan kita (yang sudah dibersihkan) mengandung bakteri nonpatogen (bukan penyebab penyakit) yang membantu proses pencernaan makanan.
  • Mengunyah makanan dengan perlahan
  • Makan sambil duduk, karena secara fisiologi, makan atau minum sambil berdiri dapat melukai saluran cerna.
  • Tidak meniup makanan yang masih panas
  • Minum dengan tiga kali nafas
  • Mengakhiri makan dengan mengucap Hamdalah
Makanan dan Kesehatan
  • Fungsi makanan
  • Proses pertumbuhan
  • Sumber energi untuk beraktivitas
  • Menjaga kondisi organ tubuh dalam keadaan optimal

Makanan yang sehat dan seimbang
 
Makanan sehat adalah makanan yang mengandung nilai gizi yang dibutuhkan tubuh, tidak mengandung BTP (Bahan Tambahan Pangan) yang berbahaya, dan terbebas dari cemaran fisik (serpihan, debu), biologi (mikroba berbahaya), dan kimia (racun). Selain itu yang tak kalah penting juga adalah makanan itu haruslah higienis dan mudah dicerna oleh tubuh.
 
Sedangkan makanan seimbang itu adalah makanan yang seimbang secara kuantitas (jumlah atau porsinya sesuai dengan yang dibutuhkan tubuh) dan seimbang secara kualitas (kandungan zat gizinya sesuai dengan kebutuhan tubuh)
 
Produk-Produk yang Perlu Dicermati
 
Produk babi
  • Daging
  • Lemak, rawan digunakan pada bahan pembuat kue dan kosmetik.
  • Tulang, tepung tulang babi banyak digunakan di Cina sebagai bahan pembuat peralatan dapur.
  • Kulit, banyak digunakan untuk keperluan suntik kolagen.
  • Bulu, rawan digunakan untuk kuas pemoles kue.

Gelatin dan Lesitin
 
  • Gelatin : produk hewani yang berasal dari jaringan ikat kolagen kulit, otot, atau tulang. Negara Barat lebih banyak menggunakan gelatin babi sebagai bahan baku beberapa produk, karena kualitas gelatin babi lebih cocok digunakan pada produk pangan dibandingkan gelatin sapi atau kambing. Gelatin sapi atau kambing lebih cocok digunakan untuk industri aksesoris. Makanan yang biasanya mengandung gelatin dan harus diwaspadai asal gelatin yang digunakan antara lain : agar-agar, jeli, puding, permen, permen karet, jus buah, es krim, keju, dan margarin.
 
  • Lesitin : turunan dari senyawa lipida yang tergolong lemak majemuk. Lesitin diperoleh dari ekstraksi zat-zat yang mengandung asam lemak, maka dari itu perlu dicermati darimana lemak tersebut berasal, jika menggunakan lemak hewan, hewan yang digunakan halal atau tidak. Dan jika berasal dari hewan yang halal, cermati pula proses penyembelihannya, syar’i atau tidak.
 
Keju dan Whey
a.  Keju diperoleh dari fermentasi susu yang melibatkan proses enzimatis. Enzim yang digunakan adalah enzim rennin (rennet). Enzim ini diperoleh dari lambung hewan (sapi atau babi), sehingga perlu dicermati darimana enzim tersebut berasal.
b.  Whey merupakan hasil samping pembuatan keju, sehingga jika bahan baku pembuatan keju itu halal, maka dapat dikatakan pula whey yang dihasilkan juga halal.
 
Fast food dan junk food
Contoh fast food antara lain : burger, french fries, mie instan. Dari aspek gizi, fast food adalah makanan yang tinggi karbohidrat, miskin vitamin dan serat, tetapi tinggi kalori, lemak, dan garam. Banyak referensi menyebutkan bahwa fast food menjadi penyebab meningkatnya prevalensi penyakit degeneratif, seperti hipertensi, stroke, dan PJK (Penyakit Jantung Koroner).Sedangkan contoh junk food antara lain : snack-snack ringan yang rasanya gurih, manis, dan asin, misalnya : keripik, coke atau minuman bersoda, permen, dan snack yang manis-manis. Junk food juga menjadi salah satu penyebab meningkatnya penyakit degeneratif, misalnya : Diabetes Mellitus dan obesitas.
  • Bahan Tambahan Pangan (BTP). BTP yang rawan status kehalalannya antara lain : pengemulsi (mengandung gelatin atau lesitin), pengembang (mengandung rum atau tidak), pewarna buatan, pemanis buatan.
  • Obat-obatan. Berobat hanya diperbolehkan menggunakan bahan yang halal, kecuali dalam kondisi terdesak (terpaksa, tidak ada alternatif bahan halal lain), maka dibolehkan menggunakan bahan haram yang memang secara ilmiah telah terbukti. Obat-obatan kimia perlu dicermati : asal bahan (misalnya mengandung alkohol atau tidak, biasanya alkohol digunakan sebagai pelarut obat-obatan dalam bentuk sirup), cangkang kapsul (jika obat dalam bentuk kapsul) karena rentan mengandung gelatin.
 
  • Kosmetik. Kosmetik rawan mengandung organ tubuh manusia yang jelas haram untuk digunakan, seperti : plasenta, kolagen, air ketuban, dan janin manusia.
 
  • Vaksin. Status vaksin adalah syubhat atau diragukan kehalalannya karena terkait dengan proses pembuatannya yang menggunakan ginjal kera sebagai media perkembangbiakkan virus. Beberapa jenis vaksin yang mengandung bahan-bahan yang diharamkan antara lain : vaksin cacar air, Hepatitis A, dan MMR yang menggunakanfetal cell line yang diaborsi, MRC-5, dan WI-38. Vaksin yang mengandung MRC-5 dan WI-8 adalah contoh vaksin yang mengandung cell line diploid manusia. Menurut Dr. J. Anthony Morris (former chief vaccine control officer and research virologistdari U.S. FDA bahkan menyatakan bahwa vaksin memiliki dampak negatif yang lebih besar dari manfaatnya, karena sebenarnya tubuh secara alamiah memiliki metode imunisasi tersendiri, tergantung pada vitalitas tubuh. Jika vitalitas tubuh baik, maka sistem imun tubuh juga akan baik, begitu juga sebaliknya. Maka yang lebih diperlukan adalah menjaga vitalitas tubuh itu secara alamiah pula.

Konsep imunisasi yang halal yaitu :
  • Memberikan asupan zat gizi yang cukup yang dapat meningkatkan vitalitas dan memperkuat pertahanan atau sistem imun tubuh.
  • Memberikan asupan zat gizi yang dapat meminimalisir melemahnya sistem imun tubuh.
  • Jika menggunakan vaksin, maka gunakanlah bahan yang aman dan halal.

Bagaimana mencegah produk haram yang dikonsumsi oleh masyarakat?
  • Sertifikasi halal dan kualifikasi logo halal pada produk
  • Kesadaran pribadi untuk bersikap selektif dan cermat dalam membeli produk
Disarikan dari tulisan Sri Nuryati, S.Si

Pulau-pulau Khusus Untuk Sampah



Sampah memang menimbulkan masalah pelik yang sulit terurai hingga sekarang. Masalah yang terus ada karena sampah adalah semakin padatnya suatu wilayah, hingga sulit menemukan lokasi untuk tempat pembuangan sampah.

Berikut ini 4 pulau tempat pembuangan sampah di dunia yang digunakan sebagai tempat pengelolaan sampah.

1. Thilafushi, Maladewa

Thilafushi terletak di sebelah barat Malé, dan terletak di antara Kaafu Atoll Giraavaru dan Gulhifalhu dari Maladewa. Hal ini secara geografis merupakan bagian dari saluran Vaadhoo. Thilafushi menerima sampah pertama dari Malé pada 7 Januari 1992.




Bekerja mulai dengan hanya 1 kapal pendarat, 4 truk beban berat, 2 ekskavator dan wheel loader tunggal. Selama tahun - tahun awal pengelolaan sampah, lubang dengan volume 37.500 ft3 ( 1060 m3 ) digali, setelah pasir yang diperoleh dari penggalian digunakan untuk membangun kandang berdinding sekitar perimeter internal. Limbah yang diterima dari Malé diendapkan ke tengah - tengah lubang, yang diakhiri dengan lapisan limbah konstruksi seragam kemudian diratakan dengan pasir putih.

Awalnya tidak ada pemisahan limbah karena itu kini harus ditangani dengan segera karena akumulasi massa yang bertambah.Yang utama adalah sarana penunjang kegiatan industri di pulau seperti perahu manufaktur, pengepakan semen, pengolahan dan pergudangan berbagai skala besar. Salah satu penyumbang terbesar Thilafushi adalah penduduk Malé.

Thilafushi tidak hanya bertindak sebagai penyelamat dari masalah sampah mereka sendiri, tetapi juga mengutus mereka dari gudang semen penyimpanan dan fasilitas penyimpanan massal lainnya. Kini pemerintah Maladewa berjuang untuk memaksimalkan pengelolaan dan pengolahan sampah dengan teknologi yang lebih canggih guna menekan tingkat pencemaran lingkungan di sekitar pulau.


2. PULAU SEMAKAU, SINGAPURA
Terletak 8 kilometer selatan Singapura dan pulau ini seluas 3,5 kilometer persegi, Semakau dirancang oleh para insinyur di Singapura NEA. Ini terdiri dari dua pulau kecil yang telah terhubung dengan tanggul batu. Bagian dalam wilayah dibagi menjadi 11 teluk, yang dilapisi dengan plastik tebal dan tanah liat untuk mencegah bahan yang tidak diinginkan mencemari laut.



Sejak mulai digunakan pada tahun 1999, empat dari 11 teluk telah diisi, ditutupi dengan tanah dan ditanami rumput. Penghijauan ini menelan biaya sekitar $ 400 juta, dapat menyimpan hingga 63 juta meter kubik sampah, cukup untuk memenuhi pengelolaan limbah Singapura sampai 2040.


3. YUMENOSHIMA, JEPANG
Yumenoshima adalah sebuah pulau buatan di Teluk Tokyo yang benar - benar terbuat dari sampah. Itu dimulai pada akhir 1960-an ( meskipun beberapa sumber mengatakan telah dimulai sejak akhir 1950-an atau akhir 1970-an ) oleh pemerintah kota / prefektur Tokyo sebagai solusi untuk beberapa masalah sampah.



Tetapi solusi ditemukan pada tahun 1972 ketika pemerintah kota memutuskan untuk membuatnya menjadi taman. Sekarang ruang tertutup oleh pohon eucalyptus dan dilengkapi oleh kereta, lahan hijau untuk piknik, berjemur, dan siapa saja yang mencari relaksasi. Antara taman dapat dicapai denga sebuah jembatan dan marina yacht.


4. FLOATING GARBAGE ISLAND, SAMUDERA PASIFIK
Sebuah pulau yang sangat besar, dua kali ukuran Texas yang mengambang di suatu tempat antara San Francisco dan Hawaii.



Ini terdiri dari 80 persen plastik dan beratnya sekitar 3,5 juta ton mengapung di mana beberapa orang pernah melakukan perjalanan, di tanah tak bertuan antara San Francisco dan Hawaii.

“sampah ini makin berkembang, bersamaan dengan seluruh dunia limbah laut, sepuluh kali lipat setiap dekade sejak tahun 1950″, kata Chris Parry, manajer program pendidikan publik dengan California Coastal Komisi di San Francisco.

Jembatan Purba Ini Usianya Lebih dari 1 Juta Tahun





Ada sebuah jembatan yang disebut Adam Bridge, atau dikenal juga dengan Rama Bridge penuh misteri. Alasannya, karena umur jembatan ini diperkirakan lebih dari 1 juta tahun.

Letak Adam Bridge sepanjang 30 Km ini menghubungkan antara Manand Island (Srilanka) dan Pamban Island (India). Strukturnya  sangat mudah terlihat dari atas permukaan air laut karena kedudukannya yang tidak terlalu dalam.

 
Status jambatan ini masih merupakan misteri sehingga kini. Menurut tafsiran, Adam Bridge mempunyai kaitan dengan mitos terkenal India, Ramayana.

Yang bikin heboh, Srilankan Archeology Department mengeluarkan pernyataan yang menyebutkan usia Adam Bridge mungkin berkisar diantara 1.000.000 hingga 2.000.000 tahun. Yang menjadi pertanyaan, apakah jambatan ini benar-benar terbentuk oleh proses alam atau ciptaan manusia?

S.U.Deraniyagala, Pengarah Pusat Arkeologi Sri Lanka yang juga merupakan pengarang buku “Early Man and the Rise of Civilization in Sri Lanka: the Archaeological Evidence mengatakan bahwa peradaban manusia telah muncul di Kaki Gunung Himalaya sekitar 2.000.000 tahun lalu.
Pertentangan: Menurut para sejarawan peradaban paling awal di benua India adalah peradaban bangsa Ca.


Para sarjana menaksirkan bahawa kemungkinan jambatan purba ini dibangunkan setelah daratan Sri Lanka terpisah daripada India jutaan tahun silam.


Epos Ramayana
Di dalam Epos Ramayana,jambatan itu dibangun oleh para pasukan manusia kera dibawah pengawasan Rama. Maksud dari pembangunannya sendiri ialah sebagai tempat penyeberangan menuju Negeri Alengka dalam misi untuk menyelamatkan Dewi Shinta, yang saat itu diculik oleh Rahwana, Raja Kerajaan Alengka.

Epos Ramayana, menurut Kalender Hindu seharusnya berada pada masa Tredha Yuga (menurut cakram masa evolusi hindu/ cakram Hinduism tentang Epos tersebut terbagi menjadi empat: Sathya (1.728.000 tahun), Tredha (1.296.000 tahun), Dwapara (864.000 tahun) dan Kali (432.000 tahun).





 
Sumber:
dunia-tersendiri

Ratu Denmark Awalnya Bajak Laut Wanita



Ada legenda yang berkembang dan dipercaya turun-temurun oleh masyarakat Eropa, terutama Denmark. Kabarnya salah satu ratu mereka awalnya seorang bajak laut wanita.

Kisah ini diragukan kebenarannya oleh para sejarawan karena tak terdapat bukti otentik. Apalagi laksana dongeng khas warga Denmark tentang kehidupan yang keras dan akhirnya terbayar indah begitu bertemu pangeran nan rupawan. Seperti apa kisahnya?

 
Konon di abad ke-5, seorang raja di Skandinavia memiliki putri yang cantik jelita, Awilda. Sang raja berniat menikahkan putrinya dengan Pangeran Alf, putra Raja Sygarus yang berasal dari Denmark.

Namun Awilda tidak menyutujuinya. Karena merasa kesal, dia kabur bersama beberapa teman-temannya sambil mengenakan kostum seperti bajak laut. Kemudian dia pergi ke pelabuhan, mengambil sebuah kapal dan berlayar.


Setelah beberapa saat berlayar, kapal Awilda bertemu dengan sebuah kapal bajak laut tanpa kapten. Setelah berdiskusi, orang-orang menunjuk Awilda untuk dijadikan kapten bajak laut mereka.

Ayah Awilda tidak tinggal diam. Dia menyuruh putranya untuk bertempur dengan saudarinya. Saat kapal kerajaan datang mendekat kepada Awilda, Pangeran Alf muncul dan menengahi pertempuran tersebut.

Karena terpesona melihat kegagahan dan keberanian Pangeran Alf, Awilda akhirnya mengungkapkan jati dirinya dan bersedia menikahi sang pangeran. Tanpa menunggu waktu lama, mereka menikah diatas kapal secara resmi. Akhirnya mereka berdua hidup bahagia sebagai Raja dan Ratu Denmark.

Bagaimana menurut kamu, dongeng atau sejarah nyata?





 
Sumber:
wikipedia
www.kaskus

Salah Kaprah Kopi di Indonesia



Minum kopi di pagi hari rasanya sudah umum bagi banyak kalangan. Tapi kapan kopi masuk Indonesia, jenis apa saja, dan rahasia apa terkandung di balik secangkir kopi?

Ada sebuah komunitas yang menamai diri mereka Komunitas Penggemar Kopi berupaya menyingkap segala aspek tentang kopi serinci mungkin. Misalnya, selama ini lazim diketahui bila kopi masuk ke Indonesia dibawa oleh bangsa Belanda. Benarkah demikian?

 
 noisypost.com
Bila ditelusuri lebih jauh, sebenarnya kerajaan Aceh pada abad ke-14 pernah berhubungan dengan Turki yang juga dikenal sebagai bangsa penikmat kopi. “Jadi, bisa saja kita telah menikmati kopi sebelum itu. Jika itu terbukti, maka akan menjadi sebuah kebanggaan,” papar Uji Sapitu, salah satu penggagas Komunitas Penggemar Kopi.

Ada lagi hal yang perlu kita ketahui tentang kopi di Indonesia. Secara spesifik, kopi dibagi menjadi dua, yaitu kopi yang tumbuh di dataran tinggi yang disebut kopi arabika, dan kopi yang tumbuh di dataran rendah atau kopi robusta.

Dengan berbagai macam karakter tanah di Indonesia inilah, ada banyak varietas yang dikembangkan sehingga masyarakat mengenal beragam kopi dari seluruh penjuru daerah, mulai kopi bali, kopi papua, kopi toraja, sampai kopi luwak.

Yang menarik, dari hasil penelitian komunitas ini, ternyata petani kopi di negeri ini masih terbilang miskin. Harusnya dengan omzet mereka pertahun sudah bisa meningkatkan kesejahteraan para petani.

Apa sebabnya? “Value yang diterima petani kopi, hanya menikmati 20% dari hasil produksi, sedangkan 80% lebih banyak dinikmati korporasi,” sebut Uji.

Wah, ternyata banyak yang harus diluruskan di negeri ini. Soal perkopian saja sudah banyak melenceng, ya...




 
Sumber:
seputar-indonesia

Sejarah Dunia Berubah Bila 6 Upaya Pembunuhan Ini Berhasil



Dunia yang kita kenal sekarang bisa saja berbeda bila upaya pembunuhan di bawah ini berhasil. Tak tanggung-tanggung, yang menjadi target adalah tokoh-tokoh penting dalam pemerintahan, dan punya banyak peran pada sejarah itu sendiri.

Di bawah ini setidaknya ada 6 upaya pembunuhan yang berakhir dengan kegagalan.



1. The Kaplan Incident
Target: Vladimir Lenin


 
Fanny Kaplan (gambar di atas) adalah seorang politisi revolusioner sewaktu Revolusi Bolshevik. Sayangnya, dia bukanlah seorang Bolshevik, tapi seorang Sosialis Revolusioner dan partainya ditutup Lenin beberapa lama kemudian. Akhirnya, Kaplan memutuskan untuk mencoba membunuh Lenin pada 30 Agustus 1918.

Lenin jelas terselamatkan dari aksi ini, dan Kaplan dipenjarakan beberapa waktu kemudian.

Jika sukses, Revolusi Bolshevik mungkin takkan pernah terjadi, dan para kaum White Russians akan mengambil tampuk pemerintahan secara demokratis. NAZI mungkin bisa saja melanjutkan kekuasaannya ke Timur, mengambil alih seluruh Russia. Singkatnya, jika Sukses: NAZI bisa memenangkan Perang Dunia ke-II.

 
2. Giuseppe Zangara
Target: Franklin Delano Roosevelt


 
Pada Februari 1933, F.D. Roosevelt sedang mengadakan sebuah pidatonya karena ia terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat yang akan di-inaugurasi sebulan kemudian. Namun, seorang pembunuh bayaran yang pendek bernama Giuseppe Zangara tiba-tiba mencoba menembakkan pelurunya ke arah FDR.

Sayangnya, Zangara terlalu pendek untuk bisa melewati kerumunan orang di depannya, sehingga ia harus menggunakan sebuah kursi lipat untuk bisa melihat Roosevelt. Menembak dari atas sebuah kursi lipat bukanlah sebuah hal yang mudah, dan memang dia tidak berhasil. Semua orang di sekelilingnya langsung menahan Zangara. Pidato pun berakhir seketika.

Jika berhasil, sebuah efek domino yang dimulai atas diangkatnya Wakil Presiden Garner akan bermain, dan Amerika akan bermain isolasi. Sekutu akan kalah tanpa bantuannya, dan akhirnya, kekuatan lawan akan menjajah Amerika pada 1948.




3. Kyujo Incident
Target: Kaisar Jepang Hirohito

cracked.com
Pertengahan Agustus 1945. Perang Dunia II hampir berakhir, Jepang telah keluar dari Manchuria, dan Hiroshima dan Nagasaki baru saja dibom, dan Kaisar Hirohito sedang memikirkan surat pernyataan menyerahnya kepada Amerika.

Tapi tidak semuanya menginginkan damai. Sebuah organisasi yang terdiri atas Menteri Perang dan Imperial Guard Jepang tidak menginginkan damai. Mereka berencana untuk menghentikan pernyataan Hirohito tentang menyerah, dan mem-broadcast sebuah pernyataan baru bahwa Jepang akan terus berperang, dan rencana ini juga berisi tentang pembunuhan Hirohito.

Untungnya, beberapa petinggi Jepang mengetahui tentang rencana ini dan menyetopnya sebelum terlaksana.

Jika terjadi, Jepang akan jatuh di bawah Operation Downfall milik Amerika, yang isinya menjatuhkan tujuh bom nuklir di Jepang pada 1 November 1945. Artinya, bukan hanya Hiroshima dan Nagasaki yang luluh-lantak, melainkan hampir seluruh Jepang hancur dan jadi limbah nuklir.


 
4. Pembunuhan Ratu Elizabeth I
Target: Ratu Elizabeth I


 
Pada 1588, Inggris sama sekali tidak berdaya. Yang menguasai Eropa adalah Spanyol. Tapi Raja Philip dari Spanyol menginginkan lebih, yaitu anaknya menjadi Raja Inggris dan Katolik disebar di pulau itu. Artinya, dia harus membunuh Ratu Elizabeth I.

Maka Spanyol mengirimkan armadanya ke Inggris untuk membunuh sang Ratu dan mengambil kerajaannya. Sayangnya, perencanaan yang kurang baik dan cuaca yang buruk menghabiskan armadanya di tengah laut, sebelum berhasil menyentuh daratan Inggris.

Jika mereka sukses, tidak akan ada Kristen Protestan, karena selama itu Inggris-lah pusatnya. Pembiayaan untuk negara koloni Dunia Baru akan terhenti, tidak akan ada UK. Dan tanpa UK, tidak akan ada Revolusi Amerika. Artinya, kalau pun ada negara baru di Amerika, mungkin bukan Amerika Serikat seperti yang dikenal saat ini.


 
5. The Gunpowder Plot
Target: Raja James I dan Parlemen Inggris

 
Pada 5 November 1605 beberapa anggota Parlemen Inggris mencoba mengangkat toleransi beragama dengan membunuh Raja James I dan mengobrak-abrik Parlemen. Rencananya amat simpel: bawa beberapa drum mesiu ke parlemen, nyalakan, dan lari.

Jika ini berhasil, sebuah peperangan antaragama akan terjadi di Inggris. Para teroris itu, mereka Katolik, dan anak Raja James I, Pangeran Charles, adalah seorang yang toleran terhadap Katolik dan banyak membantu mereka. Bayangkan apa yang akan terjadi apabila para Katolik itu membunuh ayahnya sendiri.

Raja Charles akan kemudian menjadikan Inggris negara absolut monarki beragama Protestan, dan tidak akan ada operasi Mayflower yang menyebabkan terjadinya Mayflower Compact, akar dari koloni Inggris di Amerika



6. The Tory Conspiracy
Target: George Washington


 
Pada 21 Juni 1776, beberapa warga Amerika yang pro-Inggris, atau Tories, berencana membunuh G. Washington dan membangun sebuah tentara Inggris untuk mengambil Amerika. Di dalam konspirasi itu termasuk para bodyguard Washington dan mantan gubernur NYC.

Sayangnya, konspirasi ini gagal karena seorang bernama Thomas Hickey ditemukan melawan negara.

Akhirnya, Hickey digantung dan perang Revolusi dimenangkan Amerika pada Desember 1776. Karisma Washington meneruskan pemerintahan. Tanpa Washington yang berhasil menemukan pengkhianatan ini dan Monsieur Louis dari Perancis, Inggris tentu saja akan mengambil alih Amerika.




 
Sumber:
terselubung

Mengapa Cadel, Bisakah Disembuhkan ?


Cadel atau cedal atau pelo merupakan ketidakmampuan seseorang untuk mengucapkan suatu huruf, sehingga akan mengucapkan suatu huruf menjadi huruf lainnya (yang paling umum adalah mengucapkan 'R' menjadi huruf 'L').

Fenomena yang berhubungan dengan ini disebut juga Rhotacism. Ketidakmampuan ini umumnya dialami pada usia anak-anak. Namun adapula orang yang cadel hingga usia dewasa.

 
 
 
Sejak dulu banyak orang beranggapan bahwa cadel disebabkan karena lidah yang pendek. Sebenarnya, tidak ada istilah lidah tebal dan pendek. Ini karena panjang lidah untuk setiap orang tidaklah ada perbedaan yang drastis.

Sebenarnya bukan disebabkan oleh lidah yang pendek, tetapi adanya perbedaan pada bagian yang dinamai frenulum linguae, yang menyebabkan gangguan sulit melafalkan salah satu huruf, atau lebih dikenal dengan istilah cadel.

Frenulum linguae dapat dilihat ketika Anda menggerakkan lidah ke atas. Terdapat seperti jaringan yang menghubungkan antara dasar mulut dan lidah; itulah frenulum linguae. Perbedaan panjang dan pendek frenulum linguae inilah yang menyebabkan lidah sulit bergetar, sehingga pada akhirnya menyebabkan kesulitan pelafalan salah satu jenis huruf.
 
 
carlygoogles.blogspot.com
 
 
Solusi untuk hal ini adalah dengan speech therapy (terapi bicara) oleh ahlinya asalkan memang betul tidak ada kelainan atau gangguan kesehatan lain yang dapat pula menyebabkan keluhan ini. Latihan ini mencakup gerakan napas atau pelafalan huruf tertentu yang sulit bila dilakukan tanpa bantuan pakar atau ahlinya karena melibatkan koordinasi lidah dan bagian lain di rongga mulut.

Perhatikan:
Bila melihat batita yang belum fasih mengucapkan kata-kata, kita sebagai orang dewasa sering tergoda mengikut cara bicaranya yang cadel. Maksud hati ingin lebih akrab dengan anak, penggunaan bahasa cadel yang keseringan malah bisa bikin anak cadel hingga dewasa.

Beberapa anak kecil seperti memiliki bahasa 'planet' yang kadang sulit dimengerti oleh orang lain. Salah satunya adalah anak berbicara cadel yang terdengar lucu sehingga banyak orang dewasa yang justru mengikuti gaya bahasa si anak.

Namun, jika tidak diberi tahu bahwa si anak salah dalam mengucapkan kata, bisa-bisa kebiasaan cadel tersebut terbawa hingga si anak dewasa yang bisa membuat si anak malu karena diejek oleh teman-temannya.

Orangtua sebaiknya tidak membiasakan anak salah dalam mengucapkan suatu kata, beritahu anak bagaimana cara mengucapkan yang benar. Jika anak mengulanginya terus jangan dimarahi, tapi beritahu secara baik dimana letak kesalahan si anak.

Jika orangtua tidak ingin memiliki anak yang cadel, biasakan untuk mengucapkan semua kata dengan benar agar si anak memiliki contoh yang baik. Mengikuti anak berbicara cadel bukanlah suatu cara untuk mendekatkan diri yang benar dengan si anak.


 
 
 
dari berbagai sumber